1. Pengertian iman kepada kitab allah
Kitab allah menurut bahasa adalah tulisan, Karya Tulis, atau nama bagi seratus tulisan yang mempunyai makna. Sedangkan menurut istilah, Kitab allah adalah kumpulan wahyu yang diturunkan allah swt, kepada para rasul_NYA melalui Malaikat Jibril.
Kitab Allah swt ditirunkan sebagai rahmat dan petunjuk bagi manusia untuk mencapai kebahagian hidup, baik didunia maupun diakhirat. Beriman Kepada kitab allah swt artinya meyakini sepenuh hati bahwa allah swt telah menurunkan wahyu berupa kitab kepada para rasulnya.Kitab tersebut mengandung perintah dan larangan untuk membimbing manusia kejalan yang benar sehingga dapat menggapai kebahagian didunia dan di akhirat. Hukum beriman kepada kitab-kitab allah swt, bagi setiap muslim adalah wajib. Berikut ini salah satu dasar diwajibkan seseorang beriman kepada kitab allah swt.
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آَمَنُوا آَمِنُوا بِاللَّهِ وَرَسُولِهِ وَالْكِتَابِ الَّذِي نَزَّلَ عَلَى رَسُولِهِ وَالْكِتَابِ
الَّذِي أَنْزَلَ مِنْ قَبْلُ وَمَنْ يَكْفُرْ بِاللَّهِ وَمَلَائِكَتِهِ وَكُتُبِهِ وَرُسُلِهِ وَالْيَوْمِ الْآَخِرِ فَقَدْ ضَلَّ ضَلَالًا بَعِيدًا
Wahai orang-orang yang beriman, tetaplah beriman kepada Allah dan Rasul-Nya dan kepada kitab yang Allah turunkan kepada Rasul-Nya, serta kitab yang Allah turunkan sebelumnya. Barangsiapa yang kafir kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, rasul-rasul-Nya dan hari kemudian, maka sesungguhnya orang itu telah sesat sejauh-jauhnya…Qs.4:136
2. Kitab-Kitab Allah
Allah Swt, Menurunkan empat kitab kepada para rasul pilihan_nya . Keempat kitab tersebut adalah
a. Kitab taurat
Kitab taurat diturunkan allah swt kepada nabi musa as. Kitab tersebut berisi petunjuk bagi orang-orang yahudi sebagaimana dijelaskan dalam firman allah swt berikut
إِنَّآ أَنزَلْنَا ٱلتَّوْرَىٰةَ فِيهَا هُدًى وَنُورٌ ۚ يَحْكُمُ بِهَا ٱلنَّبِيُّونَ ٱلَّذِينَ أَسْلَمُوا۟ لِلَّذِينَ هَادُوا۟ وَٱلرَّبَّٰنِيُّونَ وَٱلْأَحْبَارُ بِمَا ٱسْتُحْفِظُوا۟ مِن كِتَٰبِ ٱللَّهِ وَكَانُوا۟ عَلَيْهِ شُهَدَآءَ ۚ فَلَا تَخْشَوُا۟ ٱلنَّاسَ وَٱخْشَوْنِ وَلَا تَشْتَرُوا۟ بِـَٔايَٰتِى ثَمَنًا قَلِيلًا ۚ وَمَن لَّمْ يَحْكُم بِمَآ أَنزَلَ ٱللَّهُ فَأُو۟لَٰٓئِكَ هُمُ ٱلْكَٰفِرُونَ
Sesungguhnya Kami telah menurunkan Kitab Taurat di dalamnya (ada) petunjuk dan cahaya (yang menerangi), yang dengan Kitab itu diputuskan perkara orang-orang Yahudi oleh nabi-nabi yang menyerah diri kepada Allah, oleh orang-orang alim mereka dan pendeta-pendeta mereka, disebabkan mereka diperintahkan memelihara kitab-kitab Allah dan mereka menjadi saksi terhadapnya. Karena itu janganlah kamu takut kepada manusia, (tetapi) takutlah kepada-Ku. Dan janganlah kamu menukar ayat-ayat-Ku dengan harga yang sedikit. Barangsiapa yang tidak memutuskan menurut apa yang diturunkan Allah, maka mereka itu adalah orang-orang yang kafir.(QS: Al-Maidah Ayat: 44)
Kitab taurat merupakan salah satu tiga komponen, yaitu thora,nabiin,dan khetubiin. Tiga Komponen itu terdapat dalam kitab yahudi. Orang-Orang menyebutnya OldTestament ( perjanjian lama ). Taurat yang terdapat dalam kitab perjanjian lama terdiri dari kitab yang berasal dari nabi musa as yaitu kejadian ,keluaran,Imamat,Bilangan,dan Ulangan
b. Kitab Zabur
Kitab Zabur diturunkan Kepada Nabi Daud As. Hal Ini di jelaskan dalam firman allah berikut:
وَرَبُّكَ أَعْلَمُ بِمَن فِى ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَٱلْأَرْضِ ۗ وَلَقَدْ فَضَّلْنَا بَعْضَ ٱلنَّبِيِّۦنَ عَلَىٰ بَعْضٍ ۖ وَءَاتَيْنَا دَاوُۥدَ زَبُورًا
Dan Tuhan-mu lebih mengetahui siapa yang (ada) di langit dan di bumi. Dan sesungguhnya telah Kami lebihkan sebagian nabi-nabi itu atas sebagian (yang lain), dan Kami berikan Zabur kepadaDaud.(QS: Al-Israa' Ayat: 55)
Kitab zabur berisi tentang nyanyian yang disenandungkan oleh nabi daud as dengan mengungkapkan semua pengalaman yang dialaminya pada masa hidupnya, seperti dosa, kejatuhan,pengampunan dosa , suka cita tentang kemenangan atas musuh allah swt dan kemulian_Nya.
Kitab Zabur merupakan ajaran yang berisikan nyanyian, yaitu:
1. Nyanyian Kebaktian untuk Memuji tuhan
2. Ratapan – ratapan Jamaah
3. Ratapan dan doa Individu
4. Nyanyian unntuk Raja
c. Kitab Injil di turun kepada Nabi Isa as
Kitab Injil diberikan Allah swt kepada anbi isa as sebagaimana dijelaskan dalam firman allah surat Al Hadid ayat 27 Berikut ini
ثُمَّ قَفَّيْنَا عَلَىٰ آثَارِهِمْ بِرُسُلِنَا وَقَفَّيْنَا بِعِيسَى ابْنِ مَرْيَمَ وَآتَيْنَاهُ الْإِنْجِيلَ وَجَعَلْنَا فِي قُلُوبِ الَّذِينَ اتَّبَعُوهُ رَأْفَةً وَرَحْمَةً وَرَهْبَانِيَّةً ابْتَدَعُوهَا مَا كَتَبْنَاهَا عَلَيْهِمْ إِلَّا ابْتِغَاءَ رِضْوَانِ اللَّهِ فَمَا رَعَوْهَا حَقَّ رِعَايَتِهَا ۖ فَآتَيْنَا الَّذِينَ آمَنُوا مِنْهُمْ أَجْرَهُمْ ۖ وَكَثِيرٌ مِنْهُمْ فَاسِقُونَ |
Kemudian Kami iringkan di belakang mereka rasul-rasul Kami dan Kami iringkan (pula) Isa putra Maryam; dan Kami berikan kepadanya Injil dan Kami jadikan dalam hati orang-orang yang mengikutinya rasa santun dan kasih sayang.
Kitab injil berisi ajakan kepada umat Nabi Isa as untuk hidup zuhud, yaitu menjauhi kerakusan dan ketamakan duniawi. Hal ini di maksudkan untuk meluruskan pandangan orang-orang yahudi yang bersifat materialistis.
d. Kitab Alquran diturunkan kepada nabi Muhammad saw
Alquran adalah kitab suci umat islam yang diturunkan allah swt kepada nabi Muhammad saw. Melalui Malaikat jibril . tujuan diturunkan Alquran adalah untuk menyempurnakan kitab-kitab yang diturunkan sebelumnya . Dengan di wahyukan alquran, Maka habislah masa berlaku kitab tersebut . Alquran memiliki keistemewaan dari kitab-kitab lain.Apalagi jika dibandingkan dengan buku ilmiah atau sastra karangan manusia
Alquran merupakan kitab allah swt yang terakhir diturunkan, Sebagai penyempurna kitab sebelunnya alquran juga sebagai pembenar dari kitab-kitab yang telah diturunkan Allah Swt sebelunya. Hal ini di jelaskan dalam firman Allah berikut ini :
وَالَّذِي أَوْحَيْنَا إِلَيْكَ مِنَ الْكِتَابِ هُوَ الْحَقُّ مُصَدِّقًا لِمَا بَيْنَ يَدَيْهِ ۗإِنَّ الَّهَ بِعِبَادِهِ لَخَبِيرٌ بَصِيرٌ
‘’Dan apa yang telah Kami wahyukan kepadamu yaitu Al Kitab (Al Qur'an) itulah yang benar, dengan membenarkan kitab-kitab yang sebelumnya. Sesungguhnya Allah benar-benar Maha Mengetahui lagi Maha Melihat (keadaan) hamba-hamba-Nya’’(Q.S. Fatir :31)
Beberapa keistimewaan alquran adalah :
1. Membenarkan Kitab-Kitab terdahulu
2. Memuat Kisah-kisah Nabi terdahulu
3. Memberikan Ketetentraman jiwa kebahagian dan pengobatan hati yang sedang marah.
4. Merupakan mukjizat sepanjang masa sampai datangnya hari kiamat.
5. Mengankat derajat umat Islam yang sungguh-sungsuh mengamal isinya
3. Fungsi Iman Kepada Kitab-Kitab Allah Swt
Beberapa fungsi beriman kepada kitab-kitab allah swt yaitu:
a. Mendapatkan petunjuk yang benar
b. Memahami perintah dan larangan allah swt
c. Menjadi lebih rajin dalam beribadah kepada allah swt
d. Sabar menerima cobaan selalu bersyukur dan jauh dari safat sombong ketika mendapat keberhasilan
e. Mempunyai kepekaan social yang tinggi sehingga dapat memperhatikan lingkungan yang di tinggali.
f. Mengingat kepada seseorang untuk tidak berbuat selain yang diridai oleh allah swt
Sebagai umat nabi Saw, Kita tentu harus mengimani alquran sebagai pedoman hidup. Untuk dapat mengerti dan merasakan fungsi Alquran, Kita tidak hanya dituntut untuk membaca dan mengartikan, Akan tetapi juga dituntut untuk memahami makna yang bterkandung di dalamnya. Dengan demikian , insya allah kita dapat selamat di dunia maupun di akhirat.
4. Sikap dan perilaku Iman Kepada Kitab-Kitab Allah
Beriman Kepada Kitab-Kitab Allah Swt merupakan sikap Mental Dan perasaan. Orang yang beriman kepada kitab –kitab Allah tentu akan membuktikan keimananya dengan sikap dan prilaku beriman kepada kitab-kitab allah swt:
a. Mengetahui dan meyakini kedudukan kitab-kitab Allah. Sebelum Alquran, yang di jadikan pedoman hidup oleh umat- umat sebelum turun nya Alquran
b. Mengakui Dan Meyakini bahwa Alquran adalah pedoman hidup untiuk seluruh umat Manusia dan berlaku samapai datang hari kiamat.
c. Menjalani Hidupnya Hanya Untuk beribadah Kepada Allah , Sebagai mana Alquran menjelaskan Bahwa tujuanndiciptakanya manusia adalah untuk beribadah kepada allah swt
Melaksanakan Ajaran Kitab-Kitab Allah
Dalam Suatu Agama Salah Satu unsur kita suci bagi agama islam adalah alquran yang berimankepada kitab-kitab allah ,untuk beriman kepada kitab-kitab allah kita tidak boleh membeda-bedakan antara kitab yang satu denfgan kita yang lainnya, karena semua kita allah itu benar adanya.
Kitab allah merupakn wahyu yang diturunkan melalui malaikat jibril yang di berikan kepada rasul untuk disampaikan kepada umat manusia. Isi kandungan dalam kitab-Kitab Allah pada prinsipnya sama, Antara lain:
1. Mengajak manusia agar tidak mempersekutukan allah atau menanam jiwa tauhid
2. Mendidik dan membimbing menusia kejalan yang benar sehingga dapat hidup bahagia dan sejahtera di dunia maupun di akhirat
3. Mengajak Manusia Untuk melaksannakan Perintahnya
4. Mengajak Manusia agar meninggalkan Larangan_ NYa
5. Menjelaskan tentang Janji-Janji allah bagi yang memematuhi Perintahnya
6. Menjelaskan Tentang Ancaman bagi yang melanggar ancamanya.
Sesuai dengan Fungsinya, Bahwa Kitab- Kitab allah itu adalah sebagai pedoman dari petunjuk hidup manusia untuk mencapai kebahagian didunia dan diakhirat, Maka dengan mengamalkan ajaran alquran berarti juga mengamalkan ajaran- ajaran kitab-kitab allah yang telah diturunkan lebih dahulu. Sebagai orang yang beriman , Kita harus menykinin kitab-kitab allah , Khususnya terhadap kitab suci alquran . disamping meyakini, Setiap Muslim Juga wajib mempelajari , menghayati , serta mengamalkannya.
KEDUDUKAN KITAB -KITAB ALLAH SWT
Pada dasarnya, semua kitab suci mengajarkan ketauhidan kepada allah swt dan merupakan pedoman kehidupan, Baik dalam hubungan dengan allah swt, sesama manusia maupun alam semesta. Kitab suci tersebut diturunkan kepada nabi dan rasul sesuai dengan zamanya , kecuali alquran yang diturunkan kepada nabi Muhammad saw. Berlaku untuk semua umat sepanjang masa dan menjadi rahmat bagi seluruh alam . Adapun kedudukan ktab-kitab suci tersebut adalah;
1. Kedudukan kitab suci dalam hubungannya dengan allah swt
Berhubung dengan allah swt, kedudukan kitab suci merupakan pedoman dan aturan yang menjelaskan bagaimana manusia bias bertauhid dengan benar dan dapat beribadah dengan baik.
Bertauhid dengan benar maksudnya dalam meyakini dan mengimani allah swt, tidak ercampur dengan hal-hal yang bersifat musrik. Sedangkan beribadah dengan baik maksudnya melakukan berbagai perintah allah sebagai ampunan terhadap allah. Manusia dapat melakukan Ibadah dengan baik dan dapat bertauhid dengan benar. Keterangan tersebut sesuai dengan firman allah swt dalam surat an nisa ayat 136
2. Kedudukan Kitab suci Dalam hubungan dengan sesama Manusia
Manusia sebagai makhluk social selalu berinterksi dengan lingkungannya. Dalam berinteraksi, Manusia memerlukan pedoman hidup agar tidak tersesat dan tidak keliru dalam memilih jalan hidupnya yang dapat mendatangkan kerugian dan kesengsaran,. Pedoman yang baik adalah pedoman yang dibuat oleh pencipta alam dan manusia .Untuk merawat mobil dan mengunakannya mobil dengan benar , diperlukan suatu buku dalam petunjuk dari pabrik mobil lainnya.
Dengan demikian kitab suci dalam kehidupan manusia merupakan pedoman kehidupan dalam masyarakat dengan baik dan benar. Sebagai Mana dalam Firman Allah Surat Saba ayat 28 berikut ini :
وَمَآ أَرْسَلْنَٰكَ إِلَّا كَآفَّةً لِّلنَّاسِ بَشِيرًا وَنَذِيرًا وَلَٰكِنَّ أَكْثَرَ ٱلنَّاسِ لَا يَعْلَمُونَ
Dan Kami tidak mengutus kamu, melainkan kepada umat manusia seluruhnya sebagai pembawa berita gembira dan sebagai pemberi peringatan, tetapi kebanyakan manusia tiada mengetahui.QS: Saba' Ayat: 28)
3. Kedudukan kitab suci dalam hubungannya alam
Alam semesta diciptakan allah swt untuk kepentingan umat manusia. Manusia dalam kehidupannya sangat membutuhkan lingkungan yang segar. Tanpa udara yang segar manusia akan sulit bernapas dengan baik. Tanpa alam yang bersahabat, Manusia berada dalam malapetaka yang besar. Manusia harus hidup berdampingan dengan lingkungan yang bersahabat dan harmonis. Akan tetapi jika diperhatikan, ternyata banyak kerusakan dan kehancuran alam akibat perbuatan manusia , misalnya polusi udara dan hutan gundul.
Oleh Karena itu, Manusi memerlukan pedoman yang dapat bagaimana mengatur seharusnya manusi berhubungan dan memperlakukan alam ini.Kedudukan kitab suci dalam hubungan dengan alam merupakan pedoman hidup secara baik dengan memanfaatkannya dengan optimal tanpa harus mengubah lingkungan.
HIKMAH BERIMAN KEPADA KITAB- KITAB ALLAH SWT
Hikmah dan Kewajiban beriman kepada kitab-kitab allah antara lain:
1. Setiap orang yang beriman kepada kitab-kitab allah akan mendapatkan pahala dariNYA . hal ini di sebabkan karena beriman kepada kitab-kitab allah hukumnya wajib sedangkan pengertian wajib menurut islam ialah sesuatu yang apabila dikerjakan mendapat pahala dan apabila di timggalkan din anggap berdosa.
2. Orang-orang yang beriman kepada kitab-kitab allah akan menjadikan Alquran sebagai pedoman hidup dan membuktikan keimananya tersebut dengan selalu beramal saleh,sehingga ia akan mendapatkan banyak kebaikan di dunia dan di akhirat.
3. Terdorong untuk meningkatkan diri lebih maju karena alquran akan mendorong umat manusia untuk mempelajari ilmu pengetahuan dan teknologi serta meningkatkannya kea rah yang lebih maju.Alquran bukanlah buku ilmu pengetahuan dan teknologi, tetapi di dalamnya terdapat ayat-ayat yamg membicarakan tentang iptek.
4. Memperkuat keyakinan kepada kebenaran kerasulan Nabi Muhammad SAW.